Rapat Kick-Off Proyek KPBU TPAS Manggar Kota Balikpapan

Thursday - 12 Oktober 2023 - Dibaca: 361 kali

Senin (9/10/2023) Rapat Kick Off Fasilitas Penyiapan Proyek dan Pendampingan Transaksi Proyek KPBU Tempat Pemrosesan Akhir Sampah Manggar Kota Balikpapan yang bertempat di Ruang Rapat I Kantor Walikota Balikpapan.

Rapat ini dipimpin langsung oleh Asisten Perekonomian Pembangunan dan Kesejahteraan Rakyat, bpk. Andi Muhammad Yusri Ramli yang dihadiri bersama oleh Kepala Dinas Lingkungan hidup Kota Balikpapan , bpk.Sudirman Djayaleksana dan Kepala Bappeda , Ibu Murni beserta tim KPBU TPAS MANGGAR. Dari DLH dihadiri Sekretaris DLH , Kabid TLPSDA , Kabid Kebersihan , Kepala UPTD TPAS Manggar dan Subkoordinator Program DLH.

Dari pemerintah pusat dihadiri langsung oleh Pejabat dari Kemenkeu, Bappenas. Brahmantio Isdijoso, Direktur Pengelolaan Dukungan Pemerintah dan Pembiayaan Infrastruktur, Kemenkeu Sri Bagus Guritno, Direktur Pengembangan Pendanaan Pembangunan, Bappenas Delano Dalo, Kepala Divisi Pengembangan Proyek PT Sarana Multi Infrastruktur IPersero).

Kegiatan ini merupakan titik awal pelaksanaan Fasilitas Proyek dan Pelaksanaan Transaksi Pada Proyek Kerjasama Pemerintah dengan Badan Usaha Tempat Pemrosesan Akhir Sampah Manggar ("Proyek KPBU TPAS Manggar Kota Balikpapan"). dengan penugasan PT Sarana Multi Infrastruktur dalam mendampingi Pemerintah Kota Balikpapan dalam Proyek KBPU TPAS MANGGAR

Sesudah kegiatan ini, tim melaksanakan audiensi bersama Sekda dilanjutkan dengan Kunjungan ke TPAS MANGGAR